Bisnis Kapal Pesiar Pendidikan

Cara Melamar Kerja di Kapal Pesiar Yang Benar

Cara melamar kerja ke kapal pesiar sebenarnya sangat mudah sekali dan dengan biaya yang masih di bawah angka 40jt untuk pengurusan dokumen – dikumennya. Hal yang paling penting dalam melamar kerja ke kapal pesiar adalah agen yang dipilih, jangan sampai sobat salah memilih agen yang berujung adanya tindakan penipuan dan pemerasan.

Pada artikel tentang cara melamar kerja di kapal pesiar ini akan saya beberkan tata cara melamar kapal pesiar yang benar sehingga sobat bisa memilih pekerjaan yang sesuai dengan bidang dan keahlian yang dimiliki.

cara melamar kerja di kapal pesiar 1

Saya adalah salah satu crew dari RCCL (Royal Caribbean Cruise Line) dengan posisi Bar Server dari pertama kali saya menginjakan kaki di kapal pesiar dengan agen dari PT. RATU OCEANIA RAYA BALI. Saya menghabiskan dana sebesar 38jt saja untuk semua keperluan dokumen dan pengeluaran – pengeluaran yang saya lakukan untuk mengurus semua dokumen. Saya membuat artikel ini sebagai pengetahuan tambahan saja untuk teman – teman yang ingin melamar pekerjaan di kapal pesiar.

Bekerja di kapal pesiar sangat mengasikkan sekali, selain mendapatkan gaji yang bisa di bilang besar, sobat juga bisa jalan – jalan ke luar negeri secara gratis melalui kapal pesiar ini. Jika sobat pernah mendengar kerja di kapal pesiar sangat berat dan jarang mendapatkan tidur serta kerja nonstop, Fix itu salah besar. 

Jam kerja di kapal pesiar sangat ketat sekali dan tidak boleh lebih dari 290 jam / bulan. Jika ada crew kapal pesiar yang melebihi jam kerja tersebut yang sesuai standar, maka akan di intrograsi dan diliburkan dari pekerjaannya. Jika dilakukan secara terus menerus tanpa alasan yang jelas bisa berujung pemecatan karena dapat beresiko pada pinalty perusahaan kapal pesiar.

CARA MELAMAR PEKERJAAN DI KAPAL PESIAR

1. Pilih agen resmi dari masing – masing kapal pesiar yang akan dilamar seperti Rccl, Ncl, Carnival, Disney dll. 

  • Pentingnya memilih agen resmi kapal pesiar agar bisa terhindar dari pemerasan dan penipuan. Cek selengkapnya pada artikel sebelumnya tentang kapal pesiar Lengkap.

2. Jika agen sudah ditentukan silahkan melengkapi dokumen – dokumen untuk melamar kapal pesiar dalam bahasa inggris seperti : 

  • Daftar riwayat hidup
  • surat lamaran kerja
  • KTP
  • sertifikat – sertifikat skill dan pengalaman kerja

3. Jika sudah dirasa lengkap langsung dibawa ke agen resmi kapal pesiar dan taruh lamaran pada front office tempat agen yang akan dilamar.

Baca Juga:  19 Pertanyaan Interview Commis 2 Sushi di Kapal Pesiar

4. Silahkan catat semua informasi penting yang diberikan oleh front office dan catat semua tanggal interviewnya. 

TIPS MELAMAR KERJA KE KAPAL PESIAR

Dalam melamar kerja kapal pesiar yang harus diperhatikan adalah mental sobat sendiri serta bahasa inggris yang cukup agar memudahkan komunikasi antar teman dari berbagai negara di dunia.

Selain itu jangan pernah tergiur iming – iming akan diberangkatkan dengan cepat oleh agen – agen kapal pesiar nakal. Dari sobat melamar sampai berangkat minimal membutuhkan waktu sekitar 1 tahunan tergantung posisi yang dilamar.

Jarak yang diberikan pihak perusahaan kapal pesiar setelah lulus final interview dengan user sekitar 5 – 8 bulan. Jarak ini diberikan agar sobat bisa mengurus semua dokumen – dokumen penting yang dibutuhkan oleh kapal pesiar dan pihak kapal pesiarpun memberitahukan lewat email untuk tidak berhenti bekerja jika masih dalam keadaan bekerja sampai 1 bulan sebelum keberangkatan. Penyebabnya karena kadang – kadang kontrak kerja kapal pesiar kita bisa berubah – ubah.

Hal yang sering terjadi pada agen – agen kapal pesiar yang nakal adalah menyuruh membuat dokumen di awal untuk para pelamar kerja kapal pesiar. Banyak sekali teman – teman saya, baru melamar kerja pada salah satu agen namun disuruh membuat semua dokumen penting seperti paspor, visa, bst, seaman book dll lalu disimpan oleh pihak agen sebelum melakukan final interview dan belum mempunyai kontrak kerja yang dikeluarkan oleh pihak perusahaan kapal pesiar.

Hal ini dilakukan oleh pihak agen nakal agar para pelamar kerja tidak bisa pindah ke agen lain dan terpaksa harus mengikuti semua instruksi – instruksi agen nakal yang bisa berdampak pada pembayaran – pembayaran yang dirasa tidak perlu.

cara mendaftar kerja di kapal pesiar
klik untuk memperbesar

Silahkan dilihat surat dari Perusahaan kapal pesiar RCCL, dapat diartikan sebagai berikut.

Setelah kontrak kerja didapat klian masih punya waktu untuk mengurus semua dokumen seperti Visa, Paspor, medical, seaman book dan tiket pesawat.

Sudah jelas bukan dalam melamar kapal pesiar yang harus didapatkan dulu adalah kontrak kerja dari perusahaan kapal pesiar yang di lamar baru membuat dokumen – dokumen penting seperti yang dijelaskan tadi.

Satu lagi sob jika ada total biaya kapal pesiar sampai diatas 50jt berarti sobat dipermainkan oleh agen tersebut, apalagi kalau ada agen yang nyuruh untuk deposit hingga puluhan juta agar bisa mendapatkan kerja di kapal pesiar, fix tinggalkan agen tersebut.

Baca Juga:  Cara Mengatasi Sange Berlebihan Pada Wanita

Dalam pemilihan agen untuk melamar kerja di kapal pesiar yang paling penting adalah memilih agen resminya langsung yang ditunjuk langsung oleh perusahaan kapal pesiar seperti yang sudah di jelaskan pada artikel sebelumnya.

Jika agen resmi ini ada yang melakukan pemerasan dalam melamar kerja di kapal pesiar tentu kita bisa melaporkannya langsung ke pihak perusahaan kapal pesiar yang dapat berujung pada black list sebagai hiring partner kapal pesiar.

Selain memilih agen resmi untuk melamar kerja di kapal pesiar, posisi yang dilamar pun harus sesuai dan masih dalam satu departement. Jangan sampai sobat salah memilih posisi yang berujung pada stress saat bekerja. 

Contoh kecil saja, jika sobat mempunyai pengalaman kerja sebagai tukang masak, jangan melamar houskeeping ataupun Bar walaupun di iming – imingi cepat berangkat. Karena jika hal itu terjadi sobat akan bekerja di kapal pesiar dengan 0% pengalaman yang berujung akan terjadinya stress karena harus extra belajar untuk menguasai pekerjaan tersebut. 

Kapal pesiar virgin voyages yang baru launching sekitar tahun 2020 sedang membutuhkan banyak sekali karyawan kapal pesiar. Teman – teman yang ingin melamar kerja di virgin voyages silahkan ikuti cara melamar kerja di kapal pesiar virgin voyages secara online langsung ke perusahaan kapal pesiar virgin cruise line.

KESIMPULAN

Dalam melamar kerja di kapal pesiar diusahakan untuk melamar langsung pada agen resmi atau Hiring Partner dari perusahaan kapal pesiar agar terhindar dari penipuan dan pemerasan yang dilakukan oleh agen – agen nakal yang berkeliaran.

Selain itu mental, pengalaman kerja serta bahasa inggris yang cukup harus benar – benar dikuasai agar dalam bekerja dan berkomukasi di dalam kapal pesiar dapat dilakukan dengan maximal.

Post Related

Leave a Reply

  • Unknown
    November 26, 2021 at 2:57 am

    trima kasih tips nya, sangat membantu skali.

Your email address will not be published.

error: Device Error !!