Wisata

Wisata Nusa Penida Bali Terlengkap Dan Terbaru

Wisata nusa penida terbaru – Nusa penida bali merupakan suatu pulau kecil yang terletak di wilayah pulau bali sekitar 30 menit dari sanur dan 15 menit dari pantai kusamba klungkung. Di nusa penida banyak sekali terdapat objek – objek wisata menarik yang asli terbuat dari alam.

AVvXsEh9kAe O3Qce njt11NC kF5TBCIf0qSWs2R4xD6L e18M3t83h8kz7iIf9WPeQYoy598JgX0PJhixA5cOBn5HCs7Cu4ZaWV0azm1FcrF28u3YwAGPII8MKjuzju9ObNNt0DYS7IDJSRcR0PTGY 7zf hY94g3Httng1kImHH6R4zvMfKJWrxr9 9zACQ=s320

LOKASI NUSA PENIDA

Pulau nusa penida terletak di kabupaten klungkung, Bali dan harus melalui penyebrangan laut untuk bisa sampai ke pulau nusa penida bali.

3 PENYEBRANGAN KE NUSA PENIDA

Banyak yang bertanya “Bagaimana Cara menuju Ke Nusa Penida?” Simak jawaban lengkap tentang bagaimana cara berlibur ke pulau nusa penida.
Penyebrangan ke nusa penida island ada 3 jalur yaitu melalui sanur, Denpasar atau melalui Pantai Kusamba, Klungkung dan bisa juga melalui pelabuhan padang bai, karangasem. Ke 3 penyebrangan ke nusa penida itu memiliki jarak waktu tempuh dan harga tiket yang berbeda – beda.

1. Sanur ke Nusa Penida

Jika ingin ke nusa penida lewat jalur boat sanur ke nusa penida maka teman – teman akan banyak menjumpai speed boat nusa penida dari sanur. Salah satu boat ke nusa penida adalah Idola Express Nusa Penida. Jarak waktu yang ditempuh dari sanur ke nusa penida adalah sekitar 45 menit dengan biaya boat sebesar Rp.80.000 / orang sekali jalan.

2. Kusamba ke Nusa Penida

Desa kusamba kabupaten klungkung juga merupakan akses jalan menuju ke nusa penida lewat jalur laut dengan menggunakan speed boat ke nusa penida. Salah satu boat nusa penida yang terkenal di kusamba adalah Gangga Express Boat. Gangga Express Boat dari kusamba ke nusa penida memakan waktu  sekitar 15 menit saja dengan biaya ongkos sebesar Rp.50.000 / orang.

3. Padang Bay ke Nusa Penida

Jalur lain menuju ke pulau nusa penida adalah lewat jalur padang bay. Keunggulan lewat padang bay ke nusa penida adalah teman – teman bisa langsung membawa kendaraan pribadi seperti motor maupun mobil. Boat yang digunakan dari padang bay ke nusa penida adalah kapal fery Roro Nusa Jaya Abadi yang berangkat 2 kali pagi dan sore. 

Untuk keberangkatan kapal roro ke nusa penida pagi sekitar pukul 08.30 – 09.30 Wita sedangkan untuk sore hari sekitar pukul 17.30 – 18.30 Wita. Sedangkan untuk keberangkatan kapal roro dari nusa penida ke padang bay sekitar pukul 06.30 – 07.30 Pagi dan 15.30 – 16.30 sore.  Waktu perjalanan menggunakan kapal roro dari padang bay ke nusa penida adalah 1 jam perjalanan dengan biaya tiket sebesar Rp. 35.000

Baca Juga:  Alamat Dan Harga Tiket Jembatan Kaca

WISATA NUSA PENIDA

Banyak sekali tempat wisata di nusa penida yang indah dan masih alami mulai dari pantai nusa penida sampai perbukitan yang ada di nusa penida. Objek wisata di nusa penida sudah mulai dikenal oleh para wisatawan domestik maupun mancanegara, hal ini ditandai dengan banyaknya pembangunan infrastruktur mulai dari jalan, air dan lampu penerangan jalan serta sudah banyaknya hotel dan villa di nusa penida.

Jika teman – teman mempunyai rencana berlibur ke nusa penida silahkan catat tempat objek wisata di nusa penida serta deskripsi objek wisata nusa penida agar rencana berlibur ke nusa penida semakin semangat dan berkesan nantinya.

1.  Crystal Bay Nusa Penida

AVvXsEiU5HupmEWJgZ0em1vipYFDV FIV8T0ek63eIGW9W 6nw40 knXlxPiuSGBOaJszc2adp21kUcMTLsftYNs7MtSuo3CYlo9r8pKTzcOjhwL pD0rPWPMmIJHv6xjgotCPiA03dZsXJd9D3f1GTTCW ywQKMby4YhhIi6Qdt5OhYpRhTy0sRamC9LWqavg=s320
Crystal Bay Beach – Nusa Penida

Crystal bay nusa penida adalah objek wisata nusa penida dengan pantai berpasir putih yang terkenal di nusa penida, akses menuju pantai crystal bay pun sangat mudah dari pelabuhan toyapakeh. Nusa penida crystal bay beach banyak digunakan untuk scuba diving dan snorkling di nusa penida karena pemandangan alam bawah laut disekitaran pantai crystal bay masih sangat terjaga kelestariannya. Jika beruntung para scuba diving bisa melihat ikan mola – mola yang hanya muncul di musim panas.

2. Nusa Penida Angels Billabong

AVvXsEg2fJ9zCdDcCDSW2RmBhaOUyhORyakKT34FGmxlLcq4xTorw7IklF1BE h4D3fyO8OBXWKuivk04EO6bYRzCHBFhZXHX1v7rfs9 zH8fsqxZE IFAcUH9ULFEbQ wuxNnYG55a2exf0NKye3bQfyxWDn1c6ndkTniwBtnP6DTv0whKyETx6y7Z3Nl2jEA=w320 h180
Angel Billabong – Nusa Penida

Angel billabong nusa penida juga merupakan objek wisata nusa penida yang terletak di sebelah barat daya pulau nusa penida. Pantai angel billabong merupakan salah satu ikonik terkenal di nusa penida karena pantai ini terkenal dengan tebing yang membentuk kolam untuk berenang dan air kolam tersebut terisi ketika air pasang dan ketika air laut surut maka bisa digunakan untuk berenang.

3. Nusa Penida Broken Beach

AVvXsEjuX3LnYSM7FRwkN7mOX6vfr7hu0W2t57sdeElCTdh pUBRkK6MM6aKs0qO6M6TG0Cd07hHzjO2OL10dOklbBGZfK29iHH2vK8VS1OvzvZANZplh sLyOrbqc3c2 sH3YOlDc7GrYmFrIsOR7MRqLDKFlzsQMtZ Ke8sLW2S2zrMgl7q2fg62k4GyaWKQ=s320
Broken Beach – Nusa Penida

Pantai broken beach nusa penida juga terletak di bagian barat dari pulau nusa penida dan sangat berdekatan dengan pantai angel billabong. Nama asli dari broken beach adalah pasih uug atau pantai rusak dalam bahasa lokal. Pantai broken beach menyajikan pemandangan yang indah dengan lingkaran tebing yang tinggi dan di dalamnya terdapat air laut yang sangat jernih.

4. Klingking Beach Nusa Penida

AVvXsEgn4bsGhkq ygX6r0NHfDvQbQ7KOY2PuFAmm2XJRmT 6uc d5lTrvD7pqdaiGIugY050I S4WhNK8qSpvXf112yTJrBXHYjT6RZEkpMa5LTKeUwdZwVP
Klingking Beach – Nusa Penida

Wisata nusa penida terbaru lainnya yaitu pantai klingking. Pantai klingking nusa penida adalah spot objek wisata nusa penida yang wajib untuk dikunjungi. Pantai klingking atau lebih dikenal dengan klingking beach merupakan pantai yang berada di bawah tebing yang tinggi. Pemandangan utama pantai klingking nusa penida adalah keunikan tebingnya yang sangat indah dari bentukan alam. Klingking beach nusa penida sangat mudah diakses dengan sepeda motor atau mobil dan juga sudah tersedia di google map.

Baca Juga:  7 Pura Nusa Penida Untuk Tirta Yatra

5. Tembeling Nusa Penida

AVvXsEjVkNp7UlTckdBZISa6Li3zM1ULij K4MGCGXCtrowXenY7cvM5f U3gslYugdaFUGg8W4m uKy7m4RS a8h2m0AKLnWRagfdoA14ddkdUIwIwNIlJB2oVlWkGVRfVlKCti7dj gLC F2bKsHyT9C9Tibk 9F0FPZNJtM2 4HNaKG3
Pantai Tembeling – Nusa Penida

Pantai tembeling nusa penida merupakan salah satu pantai terindah yang ada dinusa penida, sebelum sampai di pantai tembeling teman – teman akan melihat kolam berenang alam yang sangat luas dan bisa digunakan untuk berenang. Jika ingin ke pantai tembeling diusahakan membawa sepeda motor karena jalan akses menuju ke pantai sangat kecil dan termasuk pantai terpencil di nusa penida.

6. Bukit Teletubis Nusa Penida

AVvXsEghplAPX9BE1xB2z2nN3K PSGbu3DYQN1bXpa3Am50
Bukit Teletubis – Nusa Penida

Bukit teletubis di pulau nusa penida merupakan perbukitan yang tumpul atau bulat seperti di film teletubis. Objek wisata bukit teletubis dapat diakses dengan sepeda motor maupun mobil karena tempat bukit teletubis ini berada di pinggir jalan umum. Bukit Teletubis nusa penida ini sangat cocok sekali untuk spot – spot berfoto maupun foto prawedding di nusa penida.

7. Atuh Beach Nusa Penida

AVvXsEjk6RC1v2tCc2aekVK1E7i4dkKOzbdv2COJrUwjEb9U iz6 oTFilPlBKDxbR vsOcBD3H98qHzcV K6IJV1Ff37E7GnjtlkVVBEYhBhBpz0dyIBoAcER6DQOIR7dtTRKNL7nZQ1y7F NQw7zXh3YomSKbB VKyh6B4K7enSmpTSjsddhw4X
Atuh Beach – Nusa Penida

Atuh beach nusa penida terletak di desa pejukutan nusa penida dan merupakan salah satu objek wisata nusa penida yang wajib sobat kunjungi saat berlibur ke pulau nusa penida. Atuh beach memiliki pasir putih yang indah dan jalan akses menuju ke pantai harus turun bukit yang tinggi.

SEWA MOTOR DI NUSA PENIDA

Teman – teman yang berlibur ke nusa penida lewat pelabuhan sanur maupun kusamba harus meninggalkan motor maupun mobilnya di pelabuhan tersebut karena harus menggunakan speed boat menuju nusa penida. Sesampai di pelabuhan nusa penida teman – teman bisa sewa motor maupun sewa mobil untuk melanjutkan tour ke nusa penida. 

Untuk harga sewa motor dan mobil di nusa penida.

  • sewa motor nusa penida mulai dari Rp.60.000 / Hari dan
  • sewa mobil di nusa penida sebesar Rp. Rp. 200.000 – Rp. 300.000.

Jika tidak mau ribet saat berlibur ke nusa penida teman – teman bisa menggunakan paket tour nusa penida karena banyak sekali paket tour murah ke nusa penida yang beredar di pasaran baik menggunakan agen tour nusa penida maupun tour pribadi.

Di pulau nusa penida juga banyak terdapat villa dan hotel serta restaurant – restaurant lokal maupun internasional jadi teman – teman tidak perlu bingung lagi untuk mencari penginapan saat berlibur di nusa penida bali.

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.

error: Device Error !!