Cara Membuat Google Form Di Hp Dengan Mudah
Cara membuat google form di hp android, iphone tanpa aplikasi secara mudah. Google form banyak digunakan untuk memudahkan dalam membuat form – form untuk perusahaan atau perseorangan.
Google Form adalah sebuah layanan formulir online yang dibuat oleh perusahaan google dengan tujuan memudahkan dalam proses mengisi form – form yang diperlukan di perusahaan ataupun perseorangan. Google form dapat dibuat oleh siapa saja dengan cara mengakses situs google form yang tersedia di internet.
Namun dalam pengisian google form diharapkan tidak sembarangan mengisi data penting seperti data KTP dan nomor rekening bank. Karena membuat google form sangat mudah dan gratis, banyak orang yang tidak bertanggung jawab memanfaatkan google form ini untuk membuat suatu penipuan atau bisa juga data penting kita seperti ktp dan nomor rekening di perjualbelikan.
Bagaimana cara membuat google form di hp?
Tutorial membuat google form di hp sangatlah mudah, cara membuat google form di hp android maupun iphone dapat dilakukan dengan mengakses langsung situs google form dan tanpa aplikasi tambahan. Google form biasanya digunakan untuk membuat kuesioner, survey online dan pendaftaran online.
Perusahan – perusahan besar biasanya menggunakan google form untuk seleksi para kariawan yang ingin bekerja di perusahaannya. Banyak sekali kemudahan – kemudahan yang diberikan oleh platform google form untuk masyarakat di dunia.
Google form dapat dibuat melalui android, iphone, komputer dan laptop secara gratis. Google memberikan akses penuh kepada siapa saja yang membuat google form tanpa terkecuali jadi sobat semua tidak perlu repot – repot lagi dalam membuat formulir online dengan google form.
CARA MEMBUAT GOOGLE FORM DI HP
Sebelum mengikuti tutorial cara membuat google form di hp, silahkan aktifkan dulu koneksi internetnya karena google form dibuat secara online atau bisa dibilang formulir online.
- Buka aplikasi browser google chrome pada hp.
- Ketika google chrome sudah terbuka langsung menuju link google form di forms.google.com.
- Silahkan pilih template untuk membuat formulir online di hp atau membuat google form di hp sesuai keinginana. Template google form tersedia mulai dari kosongan sampai yang sudah jadi dengan tujuan yang berbeda – beda. Silahkan disesuaikan template untuk membuat google form dengan tujuan membuat google form di hp.
- Selanjutnya silahkan edit formulir online dari google form sesuai dengan keinginan. Sobat dapat menambahkan, ataupun mengedit semua tulisan, gambar maupun video yang terdapat pada google form online.
- Jika semua sudah benar dan selesai, terakhir klik send untuk membuat google form lewat hp.
- Silahkan copy link google form yang telah dibuat dan bisa langsung menyebarkannya langsung lewat email ataupun lewat social media.
CARA MEMBUAT KUIS SOAL DI GOOGLE FORM
- Pertama silahkan buka google form dengan aplikasi google chrome dengan mengunjungi situs formulir online di forms.google.com.
- Klik template kosongan yang berisi tanda plus besar di dalamnya.
- Kemudian klik icon setting pada pojok kanan atas. Icon seperti gear.
- Pada menu setting kemudian pilih quizzez dan klik menu membuat kuis atau make this quiz.
- Silahkan disetting sesuai dengan keinginan.
- Terakhir klik save.
CARA MENAMPILKAN PERTANYAAN BERDASARKAN JAWABAN
Biasanya cara menampilkan pertanyaan berdasarkan jawaban digunakan untuk membuat google form survey, dimana setiap jawaban memiliki kelanjutan yang berbeda – beda.
- Pertama silahkan buka google form dengan aplikasi google chrome dengan mengunjungi situs formulir online di forms.google.com.
- Di kanan bawah kemudian klik Lainnya (tanda titik 3) lalu Buka bagian berdasarkan jawaban.
- Sobat juga dapat memilih Kirim formulir jika sobat ingin survei ini berakhir berdasarkan suatu jawaban.
- Kemudian pilih bagian tertentu, tempat orang akan diarahkan.
Bagaimana mudah kan cara membuat google form di hp. Cara membuat formulir online dengan google form ini dapat dibuat secara gratis dengan catatan ponsel sudah terhubung dengan internet. Banyak orang membuat google form untuk kebutuhan survei dan kuis.
Leave a Reply